Bisnis

Hi Moms! Yuk, Simak 14 Usaha Sampingan Ibu Rumah Tangga Berikut Ini!

Admin BFI
2 April 2022
4735
Hi Moms! Yuk, Simak 14 Usaha Sampingan Ibu Rumah Tangga Berikut Ini!

Menjadi Ibu rumah tangga bukanlah penghalang untuk menjalankan bisnis. Banyak yang beranggapan jika waktu dan tenaga adalah hal yang paling ditakutkan bagi seorang Ibu rumah tangga ketika ingin menjalankan bisnis. Padahal, ada beberapa jenis usaha yang masih bisa dilakukan dan tidak banyak mengganggu aktivitas utama Ibu rumah tangga, seperti yang akan dijelaskan oleh tim BFI Finance kali ini. Simak 14 usaha sampingan Ibu rumah tangga berikut ini ya, Sobat BFI. Beberapa diantaranya bahkan tidak membutuhkan modal yang tinggi lho untuk dijalankan. Jadi, sembari mengasuh anak, bagi Sobat BFI yang berprofesi sebagai Ibu rumah tangga, masih berkesempatan besar untuk mendapatkan penghasilan ya.

 

14 Ide Usaha Sampingan Ibu Rumah Tangga ala BFI Finance

1. Reseller dan Dropshipper

Usaha sampingan Ibu rumah tangga yang pertama adalah dengan menjadi reseller atau dropshipper. Jenis usaha sampingan ini cukup banyak diminati oleh para Ibu rumah tangga karena dapat dilakukan dimana saja dan kapan saja. Selain itu, modal yang dibutuhkan untuk menjadi reseller maupun dropshipper tergolong rendah. Sobat BFI pun perlu mengetahui perbedaan antara reseller dan dropshipper ya. Menjadi reseller suatu produk mengharuskan membeli produk yang akan dijualnya kembali. Biasanya para reseller membeli produk dalam kuantitas yang banyak sehingga kemungkinan mendapat potongan harga akan lebih besar. Sedangkan, menjadi seorang dropshipper tidak perlu membeli produk tersebut kepada produsen untuk dijualnya kembali. Seorang dropshipper hanya perlu memasarkan produknya saja dan meneruskan ke produsen jika terdapat customer yang ingin membelinya. Sehingga, modal yang dibutuhkan menjadi seorang dropshipper lebih rendah dibandingkan menjadi reseller. Sobat BFI lebih tertarik yang mana nih?

Baca juga: 7 Tips Menjadi Reseller Pemula yang Wajib Diketahui

2. Usaha Laundry

Jenis usaha sampingan ibu rumah tangga yang kedua yaitu dengan membuka usaha laundry. Usaha laundry tersebut dapat dijalankan dirumah maupun lokasi yang berdekatan dengan rumah agar mudah dalam mengorganisirnya. Modal utama yang diperlukan untuk menjalankan bisnis ini antara lain mesin cuci, detergen, parfum laundry, setrika, dan karyawan jika Anda membutuhkan bantuan. Jika usaha laundry Anda berlokasi di area padat penduduk, tentunya peluang usaha ini akan sangat menjanjikan.

Usaha sampingan ibu rumah tangga laundry

Usaha Sampingan Ibu Rumah Tangga Laundry. Source: Freepik/wayhomestudio

3. Jasa Menjahit

Jika Anda, Ibu Rumah Tangga yang memiliki keahlian menjahit, maka cobalah untuk menjalankan bisnis sampingan jasa menjahit. Anda dapat menawarkan jasa mengecilkan ukuran baju dan celana. Lebih baik lagi, jika Anda memiliki keahlian mendesain baju seperti kebaya, tentunya hal tersebut dapat menjadi nilai plus dan lebih banyak diminati banyak orang.

4. Katering Rumahan

Jika memiliki hobi memasak, tentunya usaha sampingan ibu rumah tangga yang satu ini cocok untuk dijalankan. Anda dapat menjalankan usaha katering rumahan dari rumah mulai dari memasaknya hingga memasarkan produknya. Anda dapat melakukannya dengan sistem pre-order, sehingga pembuatan menu makanan akan dibuat hanya jika terdapat pesanan yang masuk. Promosikanlah produk Anda melalui media sosial seperti Instagram maupun Facebook, yang terbukti sangat ampuh untuk memasarkan dan mendapatkan pendapatan dalam berbisnis. Selain dengan sistem pre-order, Anda juga dapat menjual hasil katering rumhahan Anda di beberapa warung yang dapat diajak bekerjasama.

5. Social Media Officer

Para Ibu rumah tangga yang tertarik dengan perkembangan segala jenis informasi melalui media sosial tentunya sangat cocok untuk menjalankan jenis usaha ini. Yap, dengan menjadi Social media officer adalah usaha sampingan ibu rumah tangga yang dapat Anda jalankan berikutnya. Tugas seorang Social Media Officer antara lain adalah membuat konsep dan mengeksekusi konten harian serta merespon segala jenis masukan, pertanyaan, maupun kritik dari customer dengan baik dan benar. Jika Anda memiliki rekan atau kerabat yang sedang menjalankan bisnis online, tidak ada salahnya Anda menawarkan jasa sebagai Social Media Officer.

Baca juga: Cara Memulai Bisnis Online Terbaik Dalam 7 Langkah!

6. Content Creator

Seiring berkembangnya dunia digital, sumber penghasilan pun dapat berasal darimana saja seperti melalui platform Youtube, Instagram, maupun Tiktok. Jika Anda, seorang Ibu Rumah Tangga yang penuh dengan kreativitas tidak ada salahnya untuk menjadi content creator pada platform digital yang memberikan informasi dan pengaruh secara positif. Jika Anda menyukai make-up, cobalah untuk membuat konten di Youtube untuk bagaimana cara bermake-up dengan baik. Atau jika Anda menyukai memasak, buatlah konten memasak dengan menarik dan menghibur. Jika dilakukan dengan penuh komitmen dan konsisten, maka tidak menutup kemungkinan usaha sampingan Ibu rumah tangga ini dapat menjadi sumber penghasilan utama Anda.

7. Content Writer

Untuk Anda, Ibu rumah tangga yang suka menulis, usaha sampingan Ibu rumah tangga berikut ini tentunya sangat cocok bagi Anda. Yap, dengan menjadi freelance atau full-time content writer! Jika Sobat BFI paham bagaimana suatu bisnis bersaing di era digital, menjadi content writer adalah peluang bisnis yang menjanjikan. Keahlian utama yang harus dimiliki yaitu kreativitas dan paham bagaimana cara menulis dengan baik dan benar, serta mudah dan dapat dipahami oleh pembaca.

8. Agen Property

Usaha sampingan Ibu rumah tangga yang kedelapan yaitu dengan menjadi agen property. Tugas agen property yaitu menawarkan produk rumah untuk dijual maupun disewakan kepada pihak kedua. Dari hasil jual atau sewa tersebut, agen property mendapatkan besaran komisi tergantung jenis dan luas rumah. Waktu kerja agen property tidak mengharuskan berada di kantor dari jam 8 hingga jam 5 sore. Seorang agen property dapat menawarkan rumah yang akan dijual atau disewakan melalui berbagai platform online termasuk Instagram maupun Facebook.

9. Bisnis Kue Kering

Usaha sampingan Ibu rumah tangga selanjutnya yaitu dengan memproduksi dan menjual aneka kue kering. Bisnis kue kering juga merupakan bisnis yang dapat berangkat dari sebuah hobi. Memasuki momen tertentu seperti lebaran dan natal, bisnis kue kering dipastikan membludak oleh pesanan yang masuk. Namun, diluar momen spesial tersebut, tentunya bisnis kue kering tetap memiliki banyak peminat. Maka dari itu, bisnis kue kering dapat dibilang menjadi salah satu bisnis yang paling menguntungkan untuk Ibu rumah tangga.

Usaha sampingan ibu rumah tangga kue kering

Membuat Kue Kering. Source: Freepik/pressfoto

10. Jasa Titip (Jastip)

Bisnis sampingan kali ini dapat Anda lakukan sembari traveling atau mengunjungi suatu destinasi wisata. Dengan pertimbangan jarak dan waktu membuat orang memutuskan untuk menitipkan barang yang ingin dibelinya kepada orang lain. Seorang jastip profesional biasanya akan mengumumkan jauh hari terkait barang apa yang bisa “dijastipkan”, periode jastip, dan biaya barang jastip. Sudah banyak juga akun media sosial yang khusus menawarkan produk jastip baik barang dari dalam maupun luar negeri. Sepertinya menyenangkan ya usaha sampingan Ibu rumah tangga ini, sambil jalan-jalan bisa mendapatkan penghasilan?

11. Makeup Artist (MUA)

Kaum hawa terutama Ibu rumah tangga biasanya juga banyak yang memperhatikan tampilannya dengan bermake-up khususnya pada momen-momen tertentu. Jika Anda, Ibu rumah tangga yang hobi dan pandai merias wajah, tentunya aktivitas tersebut dapat dijadikan sebagai penghasilan tambahan. Usaha sampingan Ibu rumah tangga dengan menjadi Make Up Artist (MUA) profesional dapat dimulai dengan merias kerabat terdekat dengan harga dibawah pasaran atau bahkan gratis, hitung-hitung untuk menambah portofolio terlebih dahulu. Jika Anda sudah memiliki banyak client yang telah dirias, Anda bisa menawarkan jasa MUA dengan harga pasaran dan produk make-up dengan kualitas yang bersaing. Jangan lupa untuk promosikan jasa MUA Anda melalui media sosial ya!

12. Bisnis Tanaman Hias

Satu lagi hobi yang dapat dijadikan sebagai usaha sampingan Ibu rumah tangga yaitu berbisnis tanaman hias. Ada banyak jenis tanaman hias yang bisa dijual seperti tanaman succulent, kaktus mini, monstera, lidah mertua, sirih gading, dan lain-lain. Jika dilihat dari jumlah modal yang digunakan, beberapa jenis tanaman hias termasuk kedalam usaha modal 1 juta lho, Sobat BFI. Dengan tanaman hias yang ada di pekarangan atau taman dalam rumah Anda, tentunya akan menambah kesan asri dan segar.

13. Toko Kelontong

Mendirikan toko kelontong dapat menjadi pilihan usaha sampingan Ibu rumah tangga berikutnya. Jika Anda memiliki lahan kosong di rumah, Anda dapat menyulapnya menjadi tempat berjualan toko kelontong. Mulailah dengan menjual beberapa produk bahan baku primer terlebih dahulu. Seiring dengan berjalannya waktu, Anda dapat menambah barang substitusi seperti aneka jajanan, peralatan tulis, atau bahkan buah-buahan. Menjaga toko kelontong dibarengi dengan mengasuh anak, tentunya dapat menjadi aktivitas yang menyenangkan.

14. Guru Les

Usaha sampingan Ibu rumah tangga yang terakhir adalah dengan menjadi Guru Les untuk anak sekolah mulai dari TK hingga SMA. Jika Anda memilih menjadi Guru Les untuk anak TK, Anda dapat memilih untuk mengajar mengaji dan membaca. Jika target didik Anda adalah anak SD, Anda dapat mengajar matematika, sains, musik, dan mengaji. Sementara, jika target didik Anda adalah anak SMP dan SMA, Anda dapat membuka les private matematika, Bahasa inggris, fisika, kimia, dan lain-lain.

 

Itulah keempatbelas inspirasi usaha sampingan Ibu rumah tangga yang dapat Anda jalankan. Jika Sobat BFI membutuhkan modal untuk menjalankan beberapa usaha tersebut, Anda dapat mengajukan pinjaman modal usaha kepada BFI Finance. Dengan jaminan BPKB Mobil, Motor, ataupun Sertifikat Rumah, Anda berkesempatan untuk mendapatkan pinjaman modal usaha dengan bunga yang rendah dan proses approval yang cepat. Tidak hanya untuk keperluan modal usaha, melalui BFI Finance Anda juga dapat mengajukan pinjaman untuk keperluan biaya renovasi rumah, biaya pernikahan, pendidikan hingga keperluan wisata. Informasi dan ketentuan lainnya terkait pengajuan pinjaman melalui BFI Finance dapat diakses pada tautan dibawah ini.

 

Informasi Pengajuan Pinjaman Jaminan BPKB Motor

Informasi Pengajuan Pinjaman Jaminan BPKB Mobil

Informasi Pengajuan Pinjaman Jaminan Sertifikat Rumah

 

Yuk, ajukan segera pembiayaan Anda melalui BFI Finance! BFI Finance, solusi segala kebutuhan finansial Anda!

Kategori : Bisnis